Dok. Freepik
Berdasarkan Kalender Hijriah Indonesia Tahun 2023 M oleh Direktorat Urusan Agama Islam dan Pembinaan Syariah Kementerian Agama (Kemenag) RI, tanggal 1 Syaban 1444 H bertepatan dengan hari Rabu, 22 Februari 2023. Begitu tak terasa kita sudah berada di Bulan Syakban, kurang dari sebulan kita akan bertemu dengan Bulan Suci Ramadan.
Arti kata syakban berasal dari Bahasa Arab: شَعْبَانٌ dimana merupakan bulan kedelapan dalam kalender Hijriah yang berarti "pemisahan". Disebut demikian karena orang-orang Arab berpencar dan berpisah pada bulan ini untuk mencari air. Bulan Syakban adalah bulan di mana Rasulullah paling sering berpuasa di dalamnya selain di Bulan Ramadhan.
أللَّهُمَّ بَارِكْ لَنَا فِيْ رَجَبَ وَشَعْبَانَ وَبَلِّغْنَا رَمَضَان
Artinya:
Ya Allah, berkahilah umur kami di bulan Rajab dan Syaban, serta sampaikan lahh (umur) kami hingga bulan Ramadhan.
Adapun keistimewaan Bulan Syakban, yakni:
1. Bulan Diangkatnya Amal
Syakban adalah bulan diangkatnya amal kebaikan seluruh manusia selama satu tahun di hadapan Allah Swt. Oleh karena itu, kita harus meningkatkan ibadah dan keimanan.
2. Bulan Berlimpahnya Pahala Saat Orang-Orang Lalai
Pada bulan Syakban banyak orang lalai karena letaknya terjepit di antara dua bulan yang memiliki keutamaan besar, yaitu Bulan Rajab dan Bulan Ramadhan. Padahal beribadah di waktu banyak orang yang sedang lalai memiliki keutamaan yang besar. Keutamaannya terletak pada perjuangan yang kita kerahkan.
3. Bulan Persiapan Menghadapi Bulan Ramadan
Dengan membiasakan diri beribadah di Bulan Syakban, maka di Bulan Ramadhan akan terbiasa untuk beribadah dengan giat. Kita tidak akan mengalami banyak kesulitan dan kendala manakala kita sudah berlatih.
4. Pindahnya Kiblat
Peristiwa perpindahan arah kiblat adalah pergantian arah yang semula menghadap ke Masjidil Aqsa menjadi menghadap Masjidil Haram. Peristiwa perpindahan arah kiblat ini sangat penting bagi umat Islam. Peristiwa penting ini terjadi pada saat malam Nisfu Syaban. Perpindahan ini terjadi disebabkan oleh umat yahudi sering mengolok-olok umat muslim karena saat beribadah menghadap arah yang sama dengan mereka.
5. Turunnya Ayat Salawat
Allah menjadikan Syakban sebagai bulan yang mulia diantaranya dengan menurunkan ayat perintah untuk bershalawat pada bulan ini. Maka Allah SWT turunkan ayat tersebut untuk bentuk penghormatan kita kepada Nabi yang telah berjasa menyebarkan dan mengajarkan agama Islam. Semoga kita termasuk yang dikumpulkan bersama Nabi di yaummul akhir karena berkat salawat yang kita baca. Aamiin…
Penulis: Amelia Novianti (Kominfo HMJ PAI 2023)
Editor: Nurul Laely Mahmudah (Kominfo HMJ PAI 2023)